Saturday, 28 February 2015

Pengamatan Pilot Balon

Pengamatan Pilot Balon



Pernahkah kita memikirkan bagaimana cara seorang observer dapat mengamati keadaan cuaca di udara atas?? Kalau di permukaan memang benar kita bisa menggunakan Taman Alat Meteorologi untuk mengamati unsur-unsur cuaca di permukaan. Namun bagaimana apabila unsur cuaca yang ingin kita amati adalah berada di atas kita.? ? Apakah kita harus terbang membawa taman alat ke atas? Hehhe.. Tentu tidak kan.. 

Dalam melakukan pengamatan unsur cuaca udara atas dapat dilakukan dengan menggunakan Balon. Dimana pada materi ini kita akan membahas mengenai Pilot Balon (Pibal) yang digunakan untuk mengetahui arah dan kecepatan angin di lapisan atas. Sebelum kita hendak melakukan pengamatan Pilot Balon, ada beberapa instrumen atau alat dan bahan yang harus kita siapkan. Yaitu :

Wednesday, 18 February 2015

Angin

ANGIN

( Aliran Udara Yang Kita Lupakan )



Memang kuasa Allah tidak pernah ada batasnya. Siapa yang menyangka, udara di sekitar kita yang tidak pernah kita hiraukan ini ternyata memiliki sebuah arus aliran yang teratur. Dimana aliran tersebut mengalir dengan membawa beberapa partikel yang dapat mempengaruhi bagaimana cuaca di sekitar kita saat itu dan di saat mendatang. 

Apa sebenarnya yang menyebabkan udara dapat bergerak dan menghasilkan angin. ?? 

Setiap tempat di permukaan bumi ini memiliki karakteristik masing-masing tergantung pada lokasi tempat tersebut. Akibat permukaan bumi yang heterogen, ditambah penerimaan energi dari matahari yang tidak sama di setiap tempat. Maka akan terjadi sebuah perbedaan (Gradien) dari tekanan di setiap tempat. Nah angin itu dapat terjadi apabila terdapat perbedaan tekanan (Gradien) di suatu tempat. Semakin besar nilai dari gradien tekanan tersebut, maka angin yang bertiup juga akan semakin kencang.