Monday, 28 April 2014

Suhu Udara

Suhu / Temperatur


                Perlu kita ketahui bahwa suhu udara adalah hal yang paling mendasar dalam unsur cuaca. Besar kecilnya suhu pada suatu daerah akan sangat berpengaruh terhadap kondisi cuaca di daerah tersebut. Apabila suhu meningkat, maka tekanan akan menurun sehingga menyebabkan udara naik dan menghasilkan awan. Suhu juga mempengaruhi penguapan pada suatu tempat. Air yang menguap akan naik menuju atmosfer kemudian mengalami kondensasi dan menjadi awan. Inti kondensasi secara berkala akan bertambah besar hingga menjadi tetes air yang memiliki berat yang cukup untuk jatuh, kemudian terjadilah hujan.

                Suhu itu sendiri adalah ukuran energi kinetik rata – rata dari pergerakan molekul – molekul.  Suhu suatu benda ialah keadaan yang menentukan kemampuan benda tersebut, untuk memindahkan (transfer) panas ke benda – benda lain atau menerima panas dari benda – benda lain tersebut. Dalam sistem dua benda, benda yang kehilangan panas dikatakan benda yang bersuhu lebih tinggi. Dalam menentukan suhu udara pada suatu tempat, adalah menggunakan alat yaitu Thermometer.
              

Variasi Bulanan Gelombang laut di Wilayah Indonesia


Rangkuman Jurnal Meteorologi dan Geofisika Volume 12 nomor 3-Desember 2011 
Variasi Bulanan Gelombang laut di Wilayah Indonesia

ABSTRAK
            Indonesia merupakan negara yang sebagian besar wilayahnya adalah perairan. Oleh karena itu, segala peristiwa di laut sangatlah penting untuk diketahui masyarakat. Salah satu peristiwa di laut ialah gelombang laut. Informasi mengenai gelombang laut sangatlah penting bagi berlangsungnya kelancaran transportasi laut, perikanan , perdagangan dan segala aktifitas laut lainnya. Faktor yang paling dominan terhadap gelombang laut ialah angin. Maka dalam makalah ini, untuk mencari gelombang laut menggunakan windwaves05 dimana kita bisa mencari tinggi rendahnya gelombang laut dengan menggunakan data angin permukaan. Dari hasil kajian ini, gelombang laut sangat erat kaitannya dengan angin musiman. Pada saat Monsun Asia ( Desember-Januari-Februari) dan Monsun Australia ( Juni-Juli-Agustus) gelombang laut di wilayah Indonesia lebih tinggi daripada saat peralihan (Maret-April-Mei) dan (September-Oktober-November). Gelombang laut juga lebih besar di daerah laut lepas daripada di laut antar pulau. Hal ini karena perbedaan panjang fecth yang terbentuk di laut lepas lebih panjang, sehingga gelombang juga menjadi lebih besar dibandngkan di laut antarpulau.
Kata kunci       : Gelombang laut, Indonesia, Monsun 

Saturday, 12 April 2014

Gelombang Laut

Maritim

 


          Maritim biasa di identikkan dengan permasalahan tentang lautan. Seperti yang kita tahu, Indonesia merupakan negara kepulauan yang sebagian besar wilayahnya merupakan lautan. Oleh karena itu, hal ini akan sangat mempengaruhi sirkulasi atmosfer di wilayah Indonesia. Namun pada materi ini saya tidak membahas tentang cuaca maritim, melainkan membahas mengenai fenomena kelautan yang tidak asing lagi di telinga kita semua, yaitu Gelombang Laut.